Mumpung si anak gadis sudah tidur, mari manfaatkan waktu untuk bercerita.. kali ini si emak pengen cerita tentang kronologi munculnya nama utk si anak gadis. DAIRA YUMNAA MULI SEMBADRA. nama itu kami pilih setelah 3 kali ganti pilihan.. berawal dari kepingin memberikan nama yang simple dan tidak mbelibet saat pengucapannya.
kata pertama yang tercetus adalah MULI, gegara saya ngobrol sama suami, jauh sebelum saya hamil, iyaa saat itu masih jadi calon suami. jadi nanti kalo kita punya anak saya minta diselipkan MULI (kalo perempuan) dan MEKHANAI (kalo laki-laki). MULI/MEKHANAI ini berasal dari bahasa Lampung yang berarti GADIS/LAKI2, semacam abang/none nya betawi atau denok/kenang nya semarang lah.. kenapa pake bahasa Lampung? secara kami kan orang jawa ? iyaa, kami pengen punya kenang2an suatu hari nanti bahwa kami pernah tinggal di Bumi Sai Bumi Ruwa Jurai ini. karna keinginan kami ya memang pulang kampung ke jawa nantinya. back to si anak gadis punya nama, nah MULI ini bukan akan menjadi nama utama, hanya nama tengah saja.
lalu ketika sudah ada unsur Lampung nya, maka Jawa yg notabene darah kami dan si anak kepingin juga kami masukkan dalam namanya, ibaratnya kan Ora Kacang Ninggal Lanjaran ( engga lupa asal-usul ). unsur jawa disini kami sepakati utk menggunakan nama tokoh wayang. secara kami berdua suka wayang dan FYI selama di kandungan si anak sudah dikatamkan buku MAHABHARATA (selain kisah para rasul tentunya). agak susah jg mencari nama tokoh wayang perempuan yg pas, sebab hampir semua tokoh wayang pasti punya sisi buruk. setelah ditimbang2, maka kami sepakat mengambil tokoh SEMBADRA. Sembadra yang dalam bahasa hindi disebutkan Subadra dan dalam logat jawa menjadi Sembodro ini adalah istri dari sang don juan Arjuna, juga adek bungsu dari Baladewa dan Kresna. karakternya yang lemah lembut, kesayangan semua orang, dan kalem, membuat kami kepincut dengan tokoh ini. hampir tdk ada jeleknya. eh ada dink, tapi sebatas kekurangan fisik kecil saja kok. Jadi ceritanya Sembadra ini terlahir dengan kulit gelap (keling) tapi tetap terlihat paling cantik saat disandingkan dengan perempuan2 cantik lainnya. hingga disebut Roro Ireng. dan FYI, entah kebetulan atau tidak, si anak gadis ini sekarang kulitannya juga eksotis, meski ga parah2 amat kelingnya, padahal lahirnya putihhhhh banget loh :p hehehehe.. wajar.. emak bapaknya juga legam inihhh ya dekkk.. jadi ajaib kalo kamu bening dekk :)
nah karena Sembadra pun ga pengen dijadikan nama inti, maka harus dicari nama intinya. DAIRA. didapat tanggal 2 Januari 2013, berawal dari kunjungan liburan kami ke Palembang saat taun baru, kami melewati sebuah hotel dengan nama bagus Jayakarta Daira Hotel, hotel keren di Palembang. Daira, enak didenger, simpel. tapi apa arti daira itu sendiri ? sebab bukankah nama itu harus mengandung doa, harapan, dan arti..searching lah kami, ehhh dapet di sini artinyaaa.. DAIRA berasal dari bahasa Yunani dan Spanyol yang berarti 'knowing' yang kemudian kami relasikan dengan pintar atau pandai. baiklah deal.. dan DAIRA ini akan menjadi nama depan dan nama utama.
maka, sudah lengkaplah menurut kami nama utk si anak, DAIRA MULI SEMBADRA, gadis cantik yang pintar. sudah? belummmm sodara2.. krn pesan dari calon mbah nya (saat itu masih calon yaa) selipkanlah nama islami. nahhh.. jadi panjang dongg.. secara kami pengen nama si anak 3 kata saja. etapi gada salahnya juga ya nambah satu kata lagi. yapp, setelah berembug suami, didapatlah kata SAKENAA, mengacu pada Sakinah. etapi lagi,ternyata Sakenaa dan Sakinah artinya jauuuuuu booo.. Sakinah artinya bagus, sedangkan Sakenaa artinya berhenti. wakkkssss.. NOOOOO!!! gamaw berhenti. konotasinya buruk. gajadi dwehh.. setelah kembali searching si suami menawrkan berbagai pilihan hingga akhirnya kami sepakat memilih YUMNAA. Yumnaa dari bahasa arab artinya kanan, utama. Selain pengen menjadi yang utama,kami berharap si anak nanti masuk golongan kanan. otak kanan yg dominan. secara otak kanan menyimpan potensi luar biasa bukann sebenarnya.. menurut pakar otak kanan Ipho Santosa :). setelah tadinya DAIRA SAKENAA MULI SEMBADRA maka otomatis kami sepakat dengan DAIRA YUMNAA MULI SEMBADRA.
nah, yang terakhir ini kami deal kan dan paten kan saja hingga si anak gadis lahir, dan launching nama saat aqiqah 7 hari setelah lahir dengan prosesi potong kambing dan cukur rambut. alhamdulillah.
dear Daira anak ibuk dan hapak, nama DAIRA YUMNAA MULI SEMBADRA ini hapak dan ibuk pilihkan untuk kamu nak, dengan harapan Daira akan menjadi seorang Wanita Pandai, Cantik, dan Utama. Amin ya robbal alamin. Sehat selalu ya anak cantik :* doa kami bersama kamu nduk :)
2 comments:
Asmo Kinaryo Jopo
Semoga terkabul ya nak...
http://wawwiwiwaw.blogspot.com/2013/05/welcoming-my-lovely-baby-daira-yumnaa.html
aminn yra, makasyiii hapak gantwengg :)
Post a Comment